MODAL LINGUISTIK SEBAGAI STRUKTUR DOMINASI ASING DI RANAH PARIWISATA: SEBUAH STUDI KASUS DI KAWASAN WISATA SEMINYAK- BALI


Oleh : Prof. Dr. Made Budiarsa, M.A
dibuat pada : 2017
Fakultas/Jurusan : Fakultas Ilmu Budaya/Sarjana Sastra Inggris

Kata Kunci :
modal linguistik, struktur dominasi, ranah pariwisata, sosiolinguistik, strukturasi

Abstrak :
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap pertukaran linguistik di ranah-ranah pariwisata. Lokus penelitian ini adalah kawasan wisata Seminyak, Kabupaten Badung, Bali. Penelitian ini memfokuskan pada modal simbolik (bahasa) sebagai penanda dominasi asing di ranah pariwisata. Untuk itu, capaian khusus penelitian ini adalah (1) mengidentifikasikan bentuk-bentuk modal linguistik yang dipraktikan dalam ranah pariwisata, (2) mengungkap dominasi linguistik atas orang (wisatawan dan winisatawan), dan (3) mengungkap dominasi linguistik atas ekonomi dan barang di ranah-ranah pariwisata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian studi kasus sebagai prosedur ilmiah dalam mendapatkan data empiris. Teori sosiolinguistik (bahasa dan kekuasan) dan teori sosial (strukturasi) digunakan sebagai perspektif teoretis untuk menjaga keobjektifan dan alur pikir yang konsistensi dalam menganalisis hasil penelitian. Penelitian ini direncanakan dalam satu tahun dengan tahapan: (1) menganalisa bentuk-bentuk modal linguistik (pemodal asing), (2) menganalisa bentuk-bentuk dominasi linguistik terhadap orang (wisatawan dan winisatawan), dan (3) menganalisa bentuk-bentuk dominasi linguistik terhadap ekonomi (barang).