judulEkstrakdaun sawi hijau (Brassica rapaL) dapat memperbaiki kerusakan sel ( 8-Hidroksi-2dioksiguanosin) pada jaringan pangkreas Pada Jaringan Pangkreas Tikus Wistar Hiperglikemia


Oleh : Prof. Dr. Ir. Ida Bagus Putra Manuaba, M.Phil.
dibuat pada : 2018
Fakultas/Jurusan : Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam/Sarjana Kimia

Kata Kunci :
Kata kunci : Daun sawi hijau (Brassica rapa L ), 8- Hidroksi-2-Dioksiguanasin (8-OHdG)).

Abstrak :
Pada saat ini pola makan cenderung salah, misalnya banyak makan siap saji, kurang bergerak dan hidup stress. Ini semua akan meningkatkan proses produksi radikal bebas yang merupakan salah satu faktor penyebab timbulnya hiperglikemia. Penyakit hiperglikemia kronik dapat meningkatkan pembentukan reactive oxygen spesies (ROS). Sehingga terjadi stress oksidatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektivan ekstrak daun sawi hijau (Brassica rapa L)dapat memperbaiki kerusakan sel ( 8-OHdG/ 8-Hidroksi-2-dioksiguanosin) yang yang merupakan parameter kerusakkan sel pada tikus Wistar hiperglikemia yang diinduksi Streptotosozin. PadaPenelitian ini menggunakan rancangan the randomized pre and posstest control group design.Variabel bebas dosis ekstrak daun Kelor dan variable tergantungnya kadar glukosa darah, AGEs, dan 8-OHdG. TikusWistar sebanyak 30 ekor pada penelitian ini dibagi menjadi empat kelompok yaitu satu kelompok control, empat kelompok perlakuan dengan beragam dosis ekstrak daun sawi hijau yaitu kelompok I (P1) pemberian pakan standar, Kelompok II(P2) diinduksi streptozotosin dengan pemberian glibenklamid, kelompok III (P3 )diinduksi streptozotosin diasupin ekstrak daun sawi hijau 5,0 mg/kg bb; kelompok IV( P 4 ) diinduksi streptozotosin diasupin ekstrak daun sawi hijau 10,0 mg/kg bb; kelompok V (P5 ) diinduksi streptozotosin diasupin pula ekstrak daun sawi hijau 20,0 mg/kg bb. Semua kelompok kontrol dan perlakuaan diinduksi aloksan dosis 125 mg/kg agar mendapatkan kondisi hiperglikemia, secara umum tujuan penelitian ini untuk mengetahui keefektivan ekstrak daun sawi hijaudalam mencegah terjadinya kerusakan sel (8-OHdG) pada tikus Wistar hiperglikemia pada tikus Wistar dalam keadaan normal (P1), dan yang dibandingkan P2, P3 , P4