Kualitas Fisik Dan Mikrobiologis Daging Ayam Broiler Yang Dipasarkan Pada Lapak-Lapak Di Kota Denpasar Propinsi Bali


Oleh : Apni Tristia Umiarti,S.Pt.,M.Si.
dibuat pada : 2018
Fakultas/Jurusan : Fakultas Peternakan/Sarjana Peternakan

Kata Kunci :
Daging ayam broiler,kualitas fisik ,Lapak-lapak, mikrobiologi, sehat

Abstrak :
Penelitian bertujuan untuk mengetahui kualitas fisik dan mikrobiologis daging ayam broiler yang dipasarkan pada Lapak-Lapak di kota Denpasar Propinsi Bali.Daging ayam broiler adalahmerupakan bahan pangan yang mudah rusak, di masyarakat penanganan pascapanen daging ayam broiler kurang mendapat perhatian dari peternak maupun pengepul ayam broiler untuk yang akan dipasarkan. Kondisi dimana tempat yang digunakan dalam membawa, mengangkut ayam hidup dan yang digunakan menjajakan daging ayam broiler di Lapak-Lapak pinggir jalan , pisau untuk memotong, talenan (papan iris), kain lap (serbet) digunakan pedagang, sehingga sangat banyak kerugian yang ditimbulkan akibat penanganan pascapanen terutama daging ayam broiler.Penelitian akan dilaksanakan selama10bulan, dengan target menghasilkandaging ayam broiler dengan kualitas dan kandungan nutrisi serta mikrobiologis yang baik sesuai SNI yang dipasarkan oleh penjual pada Lapak-lapak di Kota Denpasar ,agar dapat mengurangi kerusakan bahan pakan asal hewan (daging ayambroiler yang ASUH) sehingga konsumen menjadi sehat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) denganperlakuan4 perlakuan pengambilan daging ayam broiler di jual pada Lapak-Lapak di Kota Denpasar (RU= Denpasar Utara, RT= Denpasar Timur, RS= Denpasar selatan dan RB= Denpasar barat ) dengan 5 ulangan dan setiap ulangan terdiri dari 10 ekor daging ayam broiler.Variabel yang diamati adalah karkas ayam broiler , sifat fisik daging ayam (potongan komersial, dan kualitas kimia daging (protein, Lemak, kolesterol) dan kandungan mikroba (TPC) yang dipasarkan.Data yang diperoleh dianalisis dengan sidik ragam (Anova), apabila terdapat perbedaannyata dilanjutkan dengan Uji Duncant (Steel and Torrie ,1983). Hasil penelitian diharapkan dapat menemukan solusi carauntuk mendapatkan kualitas daging ayam sehat dan sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI) yang dipasarkan pada Lapak-Lapak di Kota Denpasar , Provinsi Bali, manajemen penanganan produk pasca panen daging ayam broiler ASUH (Aman Sehat Utuh dan Higienis) yang dipasarkan, serta mendukung ketahanan pangan dan mampu meningkatkan kesehatan masyarakat. Kata Kunci:Daging ayam broiler,kualitas fisik ,Lapak-lapak, mikrobiologi, sehat