Pengaruh Kompetensi dan Independensi Pada Kinerja Auditor Dengan Etika Auditor Sebagai Variabel Moderasi


Oleh : I Putu Parta Yadnya
dibuat pada :
Fakultas/Jurusan : Fakultas Ekonomi dan Bisnis/Akuntansi

Kata Kunci :
kompetensi, independensi, etika auditor, kinerja auditor

Abstrak :
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel kompetensi dan independensi pada kinerja auditor dengan etika auditor sebagai variabel moderasi. Data yang diperoleh berupa data primer dari Kantor Akuntan Publik (KAP) seluruh Bali yang sudah terdaftar dalam (IAPI) 2015 yang seluruhnya terletak di kota Denpasar. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling, sehingga terpilih sebanyak 46 responden. Dalam hal ini peneliti mendatangi langsung Kantor Akuntan Publik tersebut dan memberikan kuisioner secara langsung. Hasil pengujian menunjukan bahwa secara bersama-sama (simultan) variabel kompetensi, independensi dan etika auditor berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor, sedangkan secara parsial variabel kompetensi berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor, variabel independensi berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor, etika auditor memperkuat hubungan antara kompetensi terhadap kinerja auditor, etika auditor memperkuat hubungan antara independensi terhadap kinerja auditor.

File :
, Cover , Lembar Pengesahan , Daftar Isi, Abstrak, BAB I , BAB II , BAB III , BAB IV , BAB V , Daftar Pustaka Halaman belakang lainnya ,