Pengaruh Employee Stock Option Plan (ESOP) Pada Kinerja Perusahaan Dan Implikasinya Pada Return Saham (Studi Kasus Pada Perusahaan-Perusahaan Yang Mengadopsi ESOP Di Bursa Efek Indonesia).


Oleh : RICCI NURLY TRISNA
dibuat pada :
Fakultas/Jurusan : Fakultas Ekonomi dan Bisnis/Akuntansi

Kata Kunci :
ESOP, Kinerja Perusahaan, Return Saham

Abstrak :
ESOP merupakan program yang memberikan kesempatan bagi karyawan untuk memiliki saham perusahaan tempat karyawan tersebut bekerja. Agar dapat meningkatkan kinerjanya. Dengan meningkatnya kinerja karyawan, maka kinerja perusahaan turut meningkat juga. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Employee Stock Option Plan pada kinerja perusahaan dan implikasinya pada return saham. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 34 perusahaan, dengan metode non probability sampling, khususnya purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil pengujian hipotesis pertama secara statistik menunjukan ESOP berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan. Hasil pengujian hipotesis kedua secara statistik menunjukan ESOP berpengaruh positif terhadap return saham. Hasil pengujian hipotesis ketiga secara statistik menunjukan kinerja perusahaan berpengaruh positif terhadap return saham. Hasil pengujian hipotesis keempat secara statistik menunjukan kinerja perusahaan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap return saham. Hal ini menunjukan bahwa adanya peningkatan dalam kinerja, maka return saham dapat meningkat juga.

File :
,