Karakteristik Bahasa Tokoh Perempuan dalam Novel Tempurung karya Oka Rusmini


Oleh : Ni Nyoman Astrini Utami, S.S.
dibuat pada :
Fakultas/Jurusan : Fakultas Ilmu Budaya/Ilmu Linguistik

Kata Kunci :
Kata kunci: Bahasa perempuan, satuan lingual, kesantunan, maksim

Abstrak :
ABSTRAK KARAKTERISTIK BAHASA TOKOH PEREMPUAN DALAM NOVEL TEMPURUNG KARYA OKA RUSMINI Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ciri-ciri satuan lingual bahasa yang digunakan oleh tokoh perempuan, mengukur tingkat kesantunan penggunaan bahasa perempuan oleh tokoh perempuan pada novel Tempurung karya Oka Rusmini, dan mencari faktor-faktor yang mendorong tokoh perempuan untuk melanggar serta menaati kaidah kesantunan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Metode dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode simak dengan teknik catat. Data yang sudah dikumpulkan dianalisis menggunakan metode agih dan metode padan. Penyajian data menggunakan metode formal dan informal. Hasil analisis menunjukkan bahwa analisis gramatikal pada tataran kata dan kalimat membuktikan bahwa tokoh perempuan menggunakan tata bahasa yang sesuai dengan kaidah tata bahasa baku bahasa Indonesia. Tokoh perempuan cenderung menggunakan kalimat aktif dan menggunakan kalimat kompleks ketika sedang menjelaskan sesuatu. Dari sepuluh fitur linguistik dari Lakoff (1975), hanya dua fitur yang tidak terdapat pada tuturan tokoh perempuan yaitu menghindari makian yang keras dan penggunaan istilah warna yang tepat. Tokoh perempuan pada novel Tempurung dapat dikategorikan sebagai penutur yang santun dengan rata-rata persentase pelanggaran maksim sebesar 32,7%. Faktor-faktor yang mendorong pelanggaran kaidah kesantunan yaitu, keinginan untuk meminimalisasi pilihan dari penutur untuk petutur, menuturkan tuturan secara langsung, jarak sosial, dan memberikan kerugian pada orang lain. Sementara faktor-faktor yang mendorong untuk menaati kaidah kesantunan yaitu, menambahkan keuntungan, keinginan untuk memberikan penghargaan, meminimalisasi penghargaan untuk diri sendiri, dan menghargai keputusan orang lain atau petutur.

File :
, Cover , Lembar Pengesahan , Daftar Isi, Abstrak, BAB I , BAB II , BAB III , BAB IV , BAB V , Daftar Pustaka Halaman belakang lainnya ,